SUB PIN POLIO DESA TEMPUR DILAKSANAKAN SERENTAK

16 Januari 2024
Mahfud Aly
Dibaca 12 Kali
SUB PIN POLIO DESA TEMPUR DILAKSANAKAN SERENTAK

Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas)  melaksanakan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio secara serentak di Desa  Tempur , Selasa (16/1/2024) hari ini.

Sub PIN Polio ini menargetkan anak usia 0–7 tahun di Desa Tempur menjadi sasaran tanpa memandang status imunisasi sebelumnya. Artinya, meski status imunisasi sudah lengkap, anak tetap harus mengikuti program Sub PIN Polio.

Kegiatan yang bertujuan untuk mencegah penyebaran virus polio dilaksanakan di posyandu hingga sekolah-sekolah.

Petinggi Tempur berharap, program ini bisa benar-benar memutus penyebaran penyakit polio di Indonesia.

Sebagai penutup, Pemerintah Desa mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu  semua sesuai tugas dan fungsi masing-masing serta partisipasi aktif dari seluruh masyarakat, yang telah menyukseskan kegiatan ini. (FTR)